RSS

Metode Pembelajaran STAD

21 Jan

STADMetode pembelajaran adalah sistem yang digunakan oleh guru dalam proses belajar mengajar yang dapat memberi kemudahan atau fasilitas kepada siswa agar dapat mencapai tujuan pengajaran yang telah ditetapkan.

Model pembelajaran kooperatif tipe STAD adalah tipe pembelajaran kooperatif yang paling sederhana. Kita menggunakan metode STAD untuk meningkatkan kinerja siswa agar siswa dapat menerima teman-temannya yang berbeda latar belakang serta untuk mengembangkan keterampilan sosial.Strategi STAD lebih mementingkan sikap daripada teknik dan prinsip,yakni sikap partisipasi dalam rangka mengembangkan potensi kognitif dan afektif. Dengan demikian,siswa lebih (being mode ) bukan hanya sekedar (being have ).

Penentuan model dan strategi pembelajaran STAD merupakan langkah awal yang diperlukan oleh seorang guru sebagai usaha untuk membelajarkan siswa guna mencapai tujuan pembelajaran. Model dan strategi pembelajaran yang variatif serta menyediakan banyak pilihan belajar memungkinkan munculnya potensi pada siswa karena dengan demikian siswa diberikan kemungkinan untuk berkembang sesuai dengan kapasitas, gaya belajar, maupun pengalaman belajarnya.

Metode pembelajaran STAD ini diperuntukkan bagi semua siswa supaya siswa menemukan informasi sendiri dari bahan pelajaran yang telah disiapkan sebelum mendapat penjelasan dari guru, siswa harus menyadari bahwa mereka harus sungguh-sungguh memperhatikan presentasi kelas tersebut. Untuk lebih jelasnya dalam makalah ini akan dibahas mengenai teori STAD dengan lebih terperinci.

 Model pembelajaran kooperatif tipe STAD mempunyai tiga tujuan yaitu

  1. Untuk meningkatkan kinerja siswa
  2. Agar siswa dapat menerima teman-temannya yang berbeda latar belakang.
  3. Untuk mengembangkan keterampilan sosial siswa

Strategi STAD lebih mementingkan sikap daripada teknik dan prinsip,yakni sikap partisipasi dalam rangka mengembangkan potensi kognitif dan afektif. Dengan demikian, siswa lebih (being mode) bukan hanya sekedar (being have).

 Kelebihan system STAD

Adapun kelebihan yang dimiliki oleh metode pembelajaran STAD ini antara lain:

  1. Siswa lebih mampu mendengar dan menghormati serta menerima orang lain.
  2. Siswa mampu mengidentifikasi akan perasaannya juga perasaan orang lain.
  3. Siswa dapat menerima pengalaman dan dan dimengerti orang lain.
  4. Siswa mampu meyakinkan dirinya untuk orang lain dengan membantu orang lain dan meyakinkan dirinya untuk saling memahami dan mengerti.
  5. Mampu mengembangkan potensi individu yang berhasil guna dan berdaya guna, kreatif, bertanggung jawab, mampu mengaktualisasikan , dan mengoptimalkan dirinya terhadap perubahan yang terjadi.

Kekurangan system STAD

Selain keunggulan tersebut pembelajaran kooperatif tipe STAD juga memiliki kekurangan-kekurangan, menurut Dess (1991:411) diantaranya sebagai berikut:

  1. Membutuhkan waktu yang lebih lama untuk siswa sehingga sulit mencapai target kurikulum.
  2. Membutuhkan waktu yang lebih lama untuk guru sehingga pada umumnya guru tidak mau menggunakan pembelajaran kooperatif.
  3. Membutuhkan kemampuan khusus guru sehingga tidak semua guru dapat melakukan pembelajaran kooperatif.
  4. Menuntut sifat tertentu dari siswa, misalnya sifat suka bekerja sama.
 
Tinggalkan komentar

Ditulis oleh pada Januari 21, 2013 inci Uncategorized

 

Tinggalkan komentar